Bisnis Daily, JAKARTA - Sobat Bisnis Daily, lagi ramai ni yang membahas soal Badan Pengelola Investasi (BPI) Daya Anagata Nusantara (Danantara).
Kalian tahu kan, Danantara telah diluncurkan Presiden Prabowo Subianto pada Senin (24/2/2025) kemarin.
Total aset yang akan dikelola Danantara pun nanti tak tanggung-tanggung sobat Bisnis Daily, sekitar USD980 miliar atau setara Rp15.978 triliun. Sangat besar kan sobat!
Nah, di awal, Danantara akan membawahi tujuh BUMN raksasa. Lantas. Apa saja itu? Ini nih daftarnya:
1. PT Pertamina (Persero)
2. PT PLN (Persero)
3. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk
4. PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk
5. PT Bank Mandiri (Persero) Tbk
6. PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk
7. MIND ID (Mining Industry Indonesia)
Ketujuh BUMN ini akan masuk ke Danantara sebelum Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) pada Maret 2025.
Tidak hanya itu sobat Bisnis Daily, sejumlah BUMN yang bergerak di bidang pangan hingga aviasi juga segera masuk dalam kelolaan Danantara.